Jumat, 09 Oktober 2009

GLOSARIUM

Glossarium.

GLOSARIUM:
-Augmentasi =Pengeluaran zat yang tidak diperlukan dan tidak disimpan dalam tubuh.
-Badan Malpighi =Terdapat pada ginjal vertebrata, sebuah glomerulus dan kapsul bowman yang terkait.
-Diabetes insipidus =Bila kadar hormon antidiuretic (ADH) dalam darah kurang, penyerapan air menurun sehingga dihasilkan banyak urin.
-Ekskresi =Pengeluaran zat-zat sisa metabolisme yang tidak dipakai lagi oleh sel dan darah, dukeluarkan bersama urin, keringat dan pernapasan.
-Filtrat glomerulus =Urin primer, zat hasil penyaringan di Kapsul Bowman.
-Filtrat tubulus =Urin sekunder, zat hasil reabsorbsi atau penyaringan di tubulus kontortus proksimal.
-Glomerulus =Bonggol kecil dari kapiler yang tertutup membrane dasar dan terkurung oleh kapsul Bowman, membentuk bagian dari nefron dan ginjal.
-Kapsul Bowman =Reseptakel berbentuk cawan yang terdiri atas dua lapisan epithelium, terjadi karena invaginasi satu lapisan, mengitari glomerulus dan membentuk bagian dari nefron ginjal vertebata.
-Korteks =Kulit ginjal
-Nefridiun =Organ berbentuk tabung yang terdapat pada beberapa kelompok avertebrata, bermuara kea rah luar tubuh atau ke dalam usus, membawa hasil ekskresi, mungkin berperan dalam osmoregulasi, kadang-kadang membawa gamet.
-Nefritis =Kerusakan pada glomerulus akibat infeksi kuman.
-Nefron = Unit fungsional ginjal.
-Nefrostoma =Corong terbuka setiap nefridium yang terdapat pada setiap sekat pemisah somit.
-Medula = Sumsum ginjal.
-Pembuluh Malpighi=Tabung kecil, panjang dan buntu yang terletak dalam perut insect, terlibat dalam ekskresi dan osmoregulasi.
-Pelvis renalis =Rongga ginjal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar